Jakarta, bidiktangsel.com – Program staycation istimewa untuk anak-anak yang istimewa kerjasama dengan Yayasan Maria Monique Lastwish, Marriott Business Councils Indonesia mengundang anak-anak difable dan berkebutuhan khusus untuk menginap di hotel.
Di Marriott International, kami berkomitmen untuk membangun kesetiakawanan yang kuat dengan sesama masyarakat, dan menemukan makna di setiap aksi yang kami lakukan dengan membuat perbedaan di masyarakat.
Aksi ini berlangsung dari 20 Desember 2021-30 Maret 2022. Delapan hotel Marriott di Jakarta akan ambil bagian dalam kegiatan yang bermakna ini; The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan; The Ritz-Carlton Jakarta, Pacific Place; JW Marriott Hotel Jakarta; Sheraton Grand Jakarta Gandaria City Hotel, Four Points by Sheraton Jakarta, Thamrin; Aloft South Jakarta; The Mayflower, Jakarta – Marriott Executive Apartments dan The Westin Jakarta akan menyediakan satu kamar untuk menginap 2 hari satu malam bagi anak-anak dan orang tua atau pendamping setiap bulan selama empat 4 bulan kedepan.

Yayasan Maria Monique Lastwish, didirikan oleh Natalia Tjahja, tergerak untuk membantu anak-anak difable, anak-anak dengan kebutuhan khusus dan juga orang-orang lanjut usia yang perlu bantuan.
Yayasan ini bediri 22 Desember 2006. Hingga hari ini, mereka terus bekerja membantu orang-orang yang membutuh- kan. Program regular mereka antara lain menyalurkan donasi kursi roda, membangun Maria Monique Happy Rooms, Maria Monique Happy Fashion, Charity Songs for the World, Charity Movie for the World, Movie Boccia, Asia Cooking Journeys The Wishes Happy Homes.
“Selama perjalanan kami, donasi kami dapat tidak dari penggalangan dana melainkan kami percaya ini berasal dari pertolongan sang Pencipta yang selalu ada di setiap kegiatan kami tidak hanya di Indonesia namun juga di seluruh dunia, termasuk kerjasama kali ini.
Merupakan satu kehormatan bisa bekerja sama kembali dengan Marriott International melalui Marriott Business Councils Indonesia.
Terakhir kita berkolaborasi di tahun 2009 dan 2011, kemudian tahun ini Tuhan mempertemukan kami kembali untuk membatu anak-anak dengan program terbaru kami Maria Monique Happy Home. Kerjasama kali ini terasa seperti hadiah Natal dan Tahun baru yang luar biasa dari Tuhan. Atas nama anak-anak
kami, para orang tua dan setiap tim di Yayasan, saya ingin berterima kasih untuk dukungan dalam membahagiakan anak- anak istimewa kami. Menginap di hotel akan menjadi pengalaman baru, tak terlupakan dan bernilai bagi anak-anak kami. Terima kasih banyak,” terang Natalia Tjahja, Pendiri Maria Monique Lastwish Foundation.
Arun Kumar, Ketua Business Council Indonesia, Managing Director of The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan dan JW Marriott Hotel Jakarta mengatakan, “Kami telah menyelenggarakan program dan acara amal selama bertahun-tahun. Namun kali ini berbeda. Kami merasa terhormat berkesempatan membuka hati dan hotel-hotel kami untuk anak-anak istimewa ini, dan mengenal mereka lebih baik serta menyambut mereka di rumah kebahagiaan sehari mereka. Kami berharap pengalaman mereka tinggal bersama kami menjadi hal membahagia kan dalam ingatan mereka. Anak-anakku, selamat datang dikeluarga kami dan selamat menikmati hotel!” sambung Arun.
Pembukaan program ini secara simbolis akan dilaksanakan di The Ritz-Carlton Jakarta, Mega Kuningan dan ditandai dengan pemberian kursi roda dari Yayasan Maria Monique Lastwish dan pemberian kunci dari Ritz Carlton kepada perwakilan anak-anak. Acara pembukaan juga akan dihadiri oleh Ibu Siti Ma’rifah yang merupakan Putri Pertama dari Wakil Presiden Indonesia Ma’ruh Amin sebagai keluarga kehormatan Yayasan Maria Monique Lastwish, serta Danusubroto, Dewan Penasehat Presiden. (LiLy)
IKUTI BERITA LAINNYA DI - Google News